5 Keuntungan Belanja Bahan Bangunan Online di Aplikasi UKUR

Konten [Tampil]

Assalamualaikum wr wb

Belanja untuk kebutuhan pembangunan rumah itu memang merepotkan ya. Saya juga sedang dalam tahap renovasi rumah yang Mashaa Allah ternyata cukup menguras banyak waktu dan tenaga ya.

Saya dan suami kan sama-sama kerja dan lebih suka di rumah daripada panas-panasan nyari bahan baku bangunan. Jadi kami lebih suka beli bahan bangunan secara online lewat aplikasi.

Pengalaman Beli Bahan Bangunan Online 

Selama ini, kami belanja bahan bangunan lewat aplikasi UKUR. Alhamdulillah bermanfaat banget buat kami kaum mager yang nggak mau panas-panasan keliling toko-toko buat nyari bahan bangunan dengan harga terbaik.

Jadi sekalian aja ya di blog ini saya review tentang pengalaman dan keuntungan apa saja yang kami dapatkan saat belanja bahan bangunan secara online.

1. Lengkap Banget

Ini sih yang paling saya suka, makanya saya letakkan di nomor 1. Semua bahan yang saya butuhkan ada semua di sini. Mulai dari jenis paku-pakuan, motif keramik dengan berbagai ukuran, hingga engsel pintu ada semua.

Yang menggembirakan lagi, ada banyak varian yang ditawarkan. Jadi nggak cuma display 1-2 barang saja. Tetapi ada banyak varian sehingga kita bisa memilih sesuai selera kita.

2. Informasi Detail

Iya nih, saya tuh males banget kalau pas ke toko masih tanya-tanya barangnya. Masih minta dijelasin. Tapi kalau lewat aplikasi UKUR, saya tahu gambarnya, tahu wujudnya, dan tahu detailnya kayak apa. Jadi nggak ngira-ngira lagi.

3. Bisa Konsultasi ke Penjual

Jadi, aplikasi UKUR ini kayak marketplace tapi hanya jualan bahan bangunan aja. Jadi kita nggak bakalan terdistract dengan barang-barang yang nggak penting atau iklan yang nggak penting banget.

Kita bisa fokus untuk memilih bahan bangunan yang bagus buat rumah kita. Kalau bingung atau pengen konsultasi, bisa tanya ke penjual lewat chat. Jadi di sini komunikasinya interaktif antara pembeli dan penjual.

4. Harga Bersaing + Promo

Ini sih yang saya suka banget. Harga bersaing banget. Daripada mampir ke toko-toko offline untuk tanya perbandingan harga dan bayar parkir juga, mending beli online aja lewat aplikasi ini.

Di sini juga harganya bersaing banget. Yang bikin seneng juga adalah banyak promo. Kan nyenengin banget ya kalau belanja bahan bangunan rumah bisa dapat promo, secara keluar duitnya kan agak banyak gitu ya. Jadi lumayan hemat kalau beli bahan bangunan secara online.

5. Ragam Metode Pengiriman dan Pembayaran

Oh ya, kita nggak perlu repot-repot datang ke tokonya soalnya barang pesanan bakalan dikirim sampai ke rumah kita. Jadi kita cukup leha-leha saja di rumah. Ada banyak metode pengiriman yang bisa kamu pilih, sesuaikan saja dengan kebiasaanmu.

Di sini juga kita melayani pembayaran secara online dengan beragam metode pembayaran, mulai dari transfer, hingga virtual account. Tapi tenang aja, uangnya nggak bakalan hilang kok. Uangnya bakalan sampai ke si penjual apabila barang sudah kita terima.

Kesimpulan

Jadi gimana? Udah tahu kan seenak apa kalau kita beli bahan bangunan lewat aplikasi UKUR? Udah saya jelasin ya berdasarkan pengalaman saya dan suami. 

Tapi yang paling berharga sih, kita bisa lebih hemat waktu dan tenaga. Nggak perlu keliling kota untuk nyari bahan bangunan kualitas terbaik dengan harga terbaik. 

Kamu bisa samaan seperti kami yang udah instal aplikasi UKUR di playstore.  Kalau kita bisa mendapatkannya secara mudah dan tetap menjaga kualitas, mengapa tidak?

Semoga review berdasarkan pengalaman kami ini bisa menjadi manfaat untuk teman-teman semua ya. Aamiin.

Wassalamualaikum wr wb

Rhoshandhayani KT
Rhoshandhayani, seorang lifestyle blogger yang semangat bercerita tentang keluarga, relationship, travel and kuliner~

Related Posts

Posting Komentar