Mengapa Malas Nulis?

2 komentar
Konten [Tampil]

 Assalamualaikum wr wb

Fiuh, entah dah. Akhir-akhir ini saya males nulis. Terakhir menulis yang organik tanggal 5 September. 20 hari lalu.

Yang seharusnya setiap Senin ada postingan organik bertajuk "Cerita Sepekan", ini malah vakum sejak Juni. Hadeeeh... Padahal kolom Cerita Sepekan tiap Senin itu merangkum kegiatan saya sehari-hari. Sebagai pengingat juga selama sepekan itu saya ngapain aja.

Entah deh saya malas kenapa. Bosan mungkin?

Hmm, mungkin. Tapi enggak seharusnya se-lama ini sih.

Saya tuh pengen banget nulis. Tapiii... hanya di angan saja. Enggak segera dieksekusi. 

Mungkin karena sedang banyak pikiran ya. Bingung ngerjain tesis, ngeblog, vodcast, dll. Halah. Alasan wae. Lahwong banyak nganggurnya. Lah wong sering Youtube-an. 

Ya gitu yaa... selama ini saya hanya jadi penikmat konten, bukan pembuat konten.

Hadeeeeh, tidak produktif sekali hidup saya iniii...

rhoshandhayani

Saya juga enggak tahu kenapa saya jadi jarang curhat di blog. Apa karena sudah terpuaskan ya ketika saya curhat semua-muanya ke si Mas? Hmm, bisa jadi sih.

Tapi kan, curhat di blog juga enak... justru tercatat, bisa dijadikan bacaan sewaktu-waktu...

Berhasil Seminar Hasil

Tapi tenang say, ada goals yang sudah terwujud. Yaitu seminar hasil. Yaa, meski terseok-seok dan ada beberapa hal yang harus dibereskan, minimal secara administrasi saya sudah menyelesaikannya.

Alhamdulillah... nano-nano rasanya... lega...

Tapi ini jadinya masih leha-leha menuju sidang. Belum ngerjain revisian euy. Belum kalibrasi. Hadeeeh. 

Duuuh, setelah ini mulai dikerjain lagi yaaa...

Rajin Vodcast

Yang seru juga akhir-akhir ini, saya sering jadi host untuk acara vodcast. Mayan banget. Dapat kesempatan buat nge-host untuk acara video podcast. 

Belajar ngomong. Melatih untuk berpikir. Menambah relasi baru. Memperkaya pengalaman banget dah.

Makin Guyup dengan Keluarga

Corona yang melanda dunia ini, yang entah sampai kapan, yang membuat kami harus bertahan di rumah, rupanya menyajikan makna tersendiri loh. Khususnya kebersamaan.

Apalagi semenjak hadirnya Adek yang ada di rumah terus semenjak kepulangannya dari MAN IC Serpong. Jadinya ada sesuatu yang lewat-lewat: Adek. Enggak bikin bosen gitu. Di ruang tamu jadi ada temannya.

Juga, ramainya Shanum dan Fatim yang sering ke rumah. Makin seru aja ini ponakan-ponakan. Apalagi si Shanum maunya gendong Ayah, hahaha. Seruuuu

--

Sebenarnya banyak keseruan-keseruan yang terjadi selama 3 bulan terakhir ini. Sayangnya enggak saya rekam di blog. Tapi nanti, apabila ada kesempatan, akan saya tulis. Iya, rela lembur demi tercatatnya kegiatan sehari-hari. Hohooo

Sudah yaaa, segini aja ya nulisnya... Saya mau persiapan untuk ikut webinar bareng IIDN.

Wassalamualaikum wr wb

Rhoshandhayani KT
Rhoshandhayani, seorang lifestyle blogger yang semangat bercerita tentang keluarga, relationship, travel and kuliner~

Related Posts

2 komentar

  1. Hi Kak Ros :D salam kenal ya!

    Meskipun nggak terlalu aktif di blog karena malas menulis, tapi di luar dunia blogging, aktivitas kakak banyak sekali 😱. Salut euy karena produktif banget! Bahkan disela-sela waktu luang, masih nyempetin diri untuk menulis tulisan ini, keren 🤩
    Semoga semangat untuk kembali menulis bisa hadir kembali pada diri kakak ya! Semangaat!

    BalasHapus
    Balasan
    1. hohooo, Alhamdulillah
      makasih banyak supportnya mbak Liaaa

      Hapus

Posting Komentar