5 Tips Memilih Softlens Warna Paling Aman dan Ciri-Cirinya

Konten [Tampil]

Menggunakan softlens memang menyenangkan. Namun tak banyak orang yang tahu bagaimana cara memilih softlens yang aman, terutama softlens warna.

Maka dari itu, dalam artikel ini Kak Ros akan sharing bagaimana tips memilih softlens warna yang paling aman. Tidak akan membuat matamu iritasi. Justru lebih sehat.

Mau tahu caranya? Simak sampai akhir ya!

5 Tips Ampuh Memilih Softlens Warna yang Paling Aman

Penggunaan lensa kontak oleh wanita biasanya bertujuan untuk meningkatkan percaya diri. Sebab, ketika orang melihat kita, maka yang ditatap adalah matanya. 

Apabila matanya menarik, maka akan menimbulkan kesan yang baik bahkan ketertarikan. Tak mengherankan bila desain dan warna softlens bermacam-macam. Mengikuti karakteristik perempuan yang beragam.

Namun sejatinya kita sebagai perempuan harus pandai-pandai dalam memilih softlens. Apalagi softlens warna yang memiliki desain unik. 

Kita harus mengerti bagaimana cara memilih softlens yang aman. Sebab mata sebagai indera penglihatan kita harus tetap terjada dengan baik meski ada benda asing yang menempelnya.

Berikut ini akan dipaparkan secara gamblang mengenai 5 tips paling ampuh dalam memilih softlens warna yang paling aman.

1. Pilih Ukuran Softlens yang Sesuai

Ukuran mata orang berbeda-beda. Ada yang matanya kecil-besar, ada yang pupilnya kecil-besar, ada yang ukuran bola matanya kecil-besar, dan sebagainya.

Semua bagian dari mata memiliki ukuran masing-masing. Jadi, kamu wajib mengetahui ukuran matamu sebelum memilih softlens. 

Bisa dilihat dari panjang mata yang terlihat, atau mengirakan diameter bola mata. Sebab, softlens yang terlalu besar pada mata kecil akan sangat mengganggu dan menyakitkan.

Begitupun dengan softlens yang terlalu kecil. Tidak akan berfungi dengan baik pada mata kita. Jadi, pilihlah ukuran softlens yang sesuai dengan ukuran matamu.

2. Pilih Softlens dengan Kadar Air yang Tinggi

Softlens adalah benda asing yang ditempelkan di mata. Sedangkan mata selalu butuh kelembaban atau basah untuk dapat terus bergerak dan beraktivitas.

Maka kamu harus menggunakan softlens yang memiliki kadar air tinggi. Pasalnya, apabila kadar air tinggi, maka ketersediaan air di mata tercukupi. Tidak membuat mata cepat kering.

Namun nyatanya tidak semua orang cocok dengan softlens yang memiliki kadar air tinggi. Untuk perempuan yang kadar air matanya cukup banyak, maka ia cenderung cocok dengan softlens berkadar air rendah.

Jadi, sesuaikan dengan kebutuhan kadar air di matamu. Namun disarankan untuk memilih softlens dengan kadar air tinggi untuk menjaga mata tetap lembab dan tidak kering.


3. Pilih Softlens yang Tipis dan Kuat

Softlens dirancang setipis mungkin agar bisa masuk dan menempel di bagian mata. Namun setipis apapun softlens, tetap ada softlens yang cukup tebal.

Softlens yang tebal ini untuk menghindari rusaknya softlens tipis yang mudah sobek. Namun penggunaan softlens yang tebal sepertinya kurang nyaman dipakai.

Rasa-rasanya seperti ada sesuatu yang mengganjal di mata. Bentuknya yang cukup tebal, sangat menggangu mata sehingga bisa berpengaruh pada aktivitas sehari-hari.

Maka pilihlah softlens yang tipis namun kuat. Biasanya terbuat dari bahan tertentu yang menimbulkan efek kuat meski lapisannya tipis. 

Untuk mendapatkan kenyamanan ini, tentu saja kamu harus siap merogoh kocek lebih dalam. Hal ini untuk kebaikan dirimu dan kesehatan matamu.

4. Cek Tanggal Kadaluarsa

Softlens adalah benda asing yang punya masanya tersendiri. Beberapa zat tertentu dimasukkan agar ia bisa menempel dengan mata dan bekerja bersama-sama dengan bola mata. 

Maka tidak mengherankan bila masing-masing softlens memiliki masa atau waktunya sendiri. Apabila masa kadaluarsa sudah habis meski softlens masih bagus, tetap harus dibuang.

Kamu tidak tahu apa yang akan terjadi dengan matamu bila tetap menggunakan softlens yang kadaluarsa. Bisa jadi matamu akan iritasi dan kamu harus berobat ke dokter.

Jadi ketika hendak membeli softlens, tanyakan tanggal kadaluarsanya, lalu catat. H-2 minggu, lepaskan pemakaian softlens tersebut, lalu buang.

Sebelum dibuang, pastikan kamu memotongnya supaya tidak ada yang menggunakannya kembali. Mari kita sama-sama saling menjaga perempuan yang menggunakan softlens.

5. Pilih yang Sesuai Warna Kulitmu atau yang Kau Sukai

Ini nih, yang disukai oleh para perempuan. Mereka menggunakan softlens karena ingin warna lensa matanya berbeda dari biasanya. Supaya bisa tampil lebih memukau dan menarik perhatian.

Namun jangan gegabah, kalau kamu masih pemula sebaiknya pilih softlens bening terlebih dahulu. Ketahui ukuran softlens yang cocok untukmu, kadar air yang pas, juga ketipisan dan kelenturan softlens.

Jadi, softlens bening itu menjadi dasar kamu dalam memilih softlens warna selanjutnya. Kalau kamu dengan softlens beningmu sudah kokoh dan berjodoh soal spesifikasinya, maka silakan pilih softlens warna.

Paling aman bila memilih softlens warna yang sesuai dengan warna kulitmu. Berikut ini ada sedikit panduan dalam memilih warna softlens sesuai warna kulit:

  • Kulit terang: warna yang terang dan tajam. Contoh: biru, abu-abu
  • Kulit kuning langsat: warna natural. Contoh: hitam, abu-abu, coklat
  • Kulit sawo matang: warna gelap. Contoh: abu-abu, coklat madu, hazel
  • Kulit gelap: warna gelap: Contoh: biru gelap, coklat tua, hijau zamrud, ungu tua.

Kontak lensa warna memang membuat tergiur untuk dimiliki. Namun jangan asal memilih. Kamu harus berpikir ulang bagaimana pewarnaan softlens warna. Apakah aman atau tidak? Apakah proses pewarnaannya dengan cara dicat?

Kalau kamu tahu proses produksinya bahwa pewarnaan kontak lensa adalah dicat, maka tinggalkan. Jangan tergiur dengan harga murah.

Ciri-Ciri Softlens Warna yang Menyehatkan

Kamu harus tahu ciri-ciri softlens warna yang aman dan menyehatkan, dilihat dari cara pewarnaannya.

1. Pewarnaannya dengan Dotting

Softlens yang aman, pewarnaannya bukan dengan cara dicat, melainkan dotting. Dotting adalah proses pewarnaan dengan cara membuat titik-titik halus yang diposisikan pada lapisan tengah (3 layer).

Tentu saja pewarnaan dengan cara ini aman untuk mata. Indah di mata dan pastinya aman untuk mata kita.

Lalu di mana kita bisa mendapatkannya?

Kamu bisa membeli softlens warna di Miacare. Miacare menyediakan softlens warna dengan teknik pewarnaan dotting yang aman.

Nggak hanya itu, Miacare juga memperhatikan kadar air dan tingkat penyerapan oksigen di softlens supaya tetap sehat.

2. Memperhatikan Kadar Air Softlens

Ciri-ciri kedua softlens warna yang sehat dan aman adalah kadar air sudah pas sesuai takaran. Kadar air atau water contain sangat mempengaruhi kesehatan mata.

Mata yang lembab dan ditempeli oleh softlens yang lembab, merupakan perpaduan yang pas untuk menjaga agar mata kita tetap sehat.

3. Terbuat dari Silicone Hydrogel

Softlens yang aman pasti terbuat dari Silicon Hydrogel (SiHy). Sebuah material untuk lensa kontak yang dapat membuat mata kita terasa lebih nyaman saat menggunakannya.

Kelebihan dari SiHy adalah dapat meningkatkan kadar oksigen lebih banyak. Bahkan 5 kali lebih banyak dari pendahulunya, yaitu regular hydrogel.

Hal ini juga berguna untuk ocygen transmissbilitu atau tingkat transimisi okgisen atau DK/t. Berkat teknologi baru, Eautrasil™ Techonolgy yang disematkan pada SiHy, dapat meningkatkan kadar penyerapan oksigen menjadi lebih baik.

Dengan ini, softlens yang teroksigenisasi dengan baik akan memberi kelegaan pada bola matamu dan akan nyaman dipakai lebih dari 8 jam. 

Itulah 3 ciri-ciri softlens warna yang sehat. Dilihat dari proses pewarnaannya, bahan bakunya dan kadar air yang menyelimutinya. Jadi, pilihlah softlens tersehat dan alami.

Lalu, di mana kah kita bisa mendapatkan softlens dengan semua ciri-ciri itu?

Seperti yang Kak Ros bilang sebelumnya, bahwa kamu bisa membelinya di Miacare. Mereka menyediakan satu-satunya softlens berwarna Silicone Hydrogel yang aman untuk digunakan.

Tenang saja, mereka terpercaya kok. Miacare telah menjadi no.1 Healthy and Charming Softlens in the world. Kalau tidak percaya, buktikan saja sendiri di internet.

Apalagi warna-warna softlens yang ada di Miacare sangat cantik. Nggak percaya? Cari aja sendiri.

Sekarang kamu sudah tahu bagaimana cara memilih softlens paling sehat dan cantik alami. Jadi, tetap jagalah kesehatan matamu karena ia adalah aset terpenting dalam aktivitas kita sehari-hari.

Rhoshandhayani KT
Rhoshandhayani, seorang lifestyle blogger yang semangat bercerita tentang keluarga, relationship, travel and kuliner~

Related Posts

25 komentar

  1. Nah, buat yg perlu memakai softlens, wajib baca artikel ini.
    Karena kalo ga paham aturan pakainya, CMIIW bisa bikin iritasi pd mata.
    Kalo hati² dan detail bgt, malah jadi kece yha

    BalasHapus
  2. aku ga cocok pakai softlens mbak karena minusku tinggi banget
    tapi aku setuju kalau milih yang kadar airnya tinggi biar engga gampang kering matanya dan iritasi

    BalasHapus
  3. wah bagus tulisannya, sebelum membeli softlens harus baca tulisan yang sarat info ini

    karena tetangga saya pernah mau beliin softlens untuk anaknya, sesampainya di optik dia bingung :D

    BalasHapus
  4. Beuhhh reminder banget ini mah artikelnya. Aku kalo pake softlens main hajar2 aja hahahah...

    Makanya kadang mata merah karena kering.. temen2ku pada tau ga yaa tips ini.. kucolek biar mampir dehh

    BalasHapus
  5. Jadi tahu aku mbak, harus benar-benar mengecek keamanan dan tahu tmptt beli softlens yg rekomended ya

    BalasHapus
  6. Bener sih harus diperhatikan baik-baik sebelum memilih softlens. Apalagi penggunaannya jangan sampai salah.

    BalasHapus
  7. Aku make softlen dalam acara tertentua ja kak, soanya aku pemakai kacamata dan minusku udah 3-3 sih. Jadi pas nikahan aku juga make softlens, udah itu aja. Kalau hari-hari biasa nggak berani.

    BalasHapus
  8. Infonya bermanfaat banget nih supaya nggak salah milih softlens. Memang harus cermat juga, karena berkaitan dengan indera penglihatan.

    BalasHapus
  9. Wah sekarang tahu deh ... Cara milih soflen yang terbuat dari silicone hydrogel

    BalasHapus
  10. Wah, anakku kudu tahu nih tips ini. Kebetulan dia oake softlens juga. Selama ini dia cuma ikut-ikutan dalam hal milih softlens. Takutnya malah gak cocok sama dia. Mana suka pilih yang warna juga.

    BalasHapus
  11. Aku pernah beli softlens yang diameternya lebih besar dari bola mata saya, pinginya terlihat lebih besar aja gitu, eh ternyata memang ga enak dan suka sakit gitu di mata. Akhirnya sekarang pilih softlens ukurannya yang sesuai aja hehe

    BalasHapus
  12. Aku kok ngeri ya, waktu lihat temenku pasang softlens, tapi emang sih matanya jadi kelihatan lebih bagus. Ternyata softlens pun banyak pilihan warnanya ya

    BalasHapus
  13. Dulu sekitar 3 tahun aku pakai softlens. Sebenernya capek pakenya, tapi perlu. Dan waktu itu rajin, jadi kejaga banget mata. Setelahnya aku mulai malas, dan akhirnya berhenti sama sekali 😁
    Buat yang mau pakai softlens penting baca artikel ini. Biar aman dan mata tetap sehat.

    BalasHapus
  14. Saya pun pemakai softlens, Kak Ros... cuma setelah anak ke-4 lahir ini kok udah jarang, hehe... bener banget tuh kl pakai softlens yang kadar airnya tinggi ya. Btw, belinya di Miacare, noted. Gampang deh mengingatnya, inget nickname saya ajah ya, Mia. Buat satu saat pingin pakai softlens lagi

    BalasHapus
  15. Ini nih yang akan membuat kita tampil percaya diri yaitu kita bisa memakai softlens. Ok mpo akan ingat warna softlens sesuai mata Mpo.

    BalasHapus
  16. Penting untuk dibaca nih biar ga salah milih softlens plus tau juga mana softlens yang menyehatkan. Saya termasuk yang maju mundur pake soft lens ini, takut aja gitu mata kecolok atau saya kurang bersih perawatannya soalnya suka ceroboh hehehe.

    BalasHapus
  17. Kayaknya lebih banyak yang memutuskan memakai softlens ketimbang pakai kacamata ya, soalnya lebih praktis dan bebas beraktivitas. Apalagi kita bebas memilih warna softlensnya.

    Perlu banget mengetahui tips memilih softlens, kalau nggak tau sama sekali, bisa membahayakan kesehatan mata. Dan memilih softlens berkualitas adalah hal yang sangat penting. Jangan karena tergoda harga murah, malah mengabaikan kesehatan mata.

    Cocoknya pakai softlens dari Miacare nih ya...

    BalasHapus
  18. Aku senang banget liat orang yang pakai softlens. Kelihatan beda aja jadinya, lebih menarik. Mirip kata orang, dari mata turun ke hati. Tapi memilih softlens ternyata tidak bisa asal murah aja ya, agar kondisi mata tetap aman.

    BalasHapus
  19. wah makasih ya kak Ros
    lengkap banget tipsnya
    kebetulan aku lagi cari caro softlens
    buat kondangan minggu depan, hehe

    BalasHapus
  20. aku lagi butuh softlense yang bisa digunakan dengan nyaman dimaraku yang sipit ini. Paslanya memasukkan softlense di mata yang sipit lebih susah ahahah..
    Thx infonya

    BalasHapus
  21. Eh benar nih, temanku juga bilang kalalu aku si kulit sawo matang cocok kalau pakai softlens warna gelap. misalnya abu-abu. Bisa juga warna coklat madu dan hazel ya ternyata.

    BalasHapus
  22. Bisa jadi referensi nih. Punya minus dan kadang terganggu kalau pakai kacamata.
    Miacare punya kandungan silicone Hydrogel yang sehat dan cocok meski untuk pemula. Softlens warna bergaya namun sehat dan aman.

    BalasHapus
  23. Memilih softlens emang nggak bisa sembarangan ya. Harus selektif nih tapi kalau udah ada sotlens terbaik dengan teknologi canggih bahkan sudah menggunakan SiHy seperti Miacare ini pastinya nggak diragukan lagi kualitasnya

    BalasHapus
  24. Ilmu banget nih buat saya yang mikirnya beli softlens ya beli beli aja. Ternyata banyak hal yang harus dipertimbangkan yaa. Belum pakai softlens sih..tapi noted..siapa tahu besok-besok mau coba pakai

    BalasHapus
  25. Jane aku yo pengen beralih nang soflens mbak. Tapi sek takut. Palagi pas pake dan nyopotnya. Ngeri 😂

    BalasHapus

Posting Komentar